Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Ramai Diburu Orang, Isuzu Panther Bekas Langka di Pasaran

Ilustrasi mobil bekas

100kpj – Nama Isuzu Panther ramai menghiasi jagat otomotif beberapa hari terakhir. Pangkalnya, usai beredar video kepiawaiannya berenang di atas air saat banjir melanda Ibu Kota, netizen ramai-ramai langsung terkesima.

Apa yang disampaikan netizen ternyata bukan hanya terjadi di dunia maya. Sebab di dunia nyata, mobil bermesin diesel ini rupanya ikut diburu banyak orang.

Hal tersebut setidaknya disampaikan Andi, salah seorang pedagang mobil bekas dari Jordy Mobil di MGK Kemayoran. Saking banyaknya permintaan, stok unitnya menjadi sangat terbatas. Terlebih jarang orang yang kemudian menjual edisi sekennya.



Kata Andi, saat ini, ada dua produk mobil keluarga yang menjadi primadona di segmen mobil keluarga bekas bermesin diesel, yakni Kijang Innova dan Isuzu Panther. Kedua mobil ini dikenal memiliki mesin tangguh, serta fungsional.

"Peminat banyak, tapi barangnya susah banget sekarang. Apalagi Panther, barangnya susah, harganya gelap (tidak ada patokan), bisa yang tahun tua masih mahal," ucapnya, di Jakarta, Senin 13 Januari 2020.

Ada beberapa alasan mengapa Panther bekas masih jadi barang langka. Di antaranya adalah populasi yang tak banyak bekasnya. Ini berkaitan dengan penjualan edisi barunya yang memang tak banyak, membuat edisi bekasnya juga tak banyak.



"Terus mobil diesel ini terkenal bandel. Orang beli dari baru, pasti pakainya akan lama. Kalau sudah bosan atau ada masalah, dijual," tuturnya.

Soal harga, Andi mengatakan, sangat tergantung dengan kondisi mobil.  Biasanya, pedagang hanya mendapat mobil Panther maupun Innova diesel bekas dari kendaraan operasional.

"Dari pemakai langsung jarang sekali untuk Panther. Paling menunggu lungsuran dari bekas operasional perusahaan gitu. Tapi itu pun berebut barangnya," ucapnya.

Sebelumnya, Senior Manager Sentra Mobil Bekas WTC Mangga Dua, Herjanto Kosasih juga mengatakan, Isuzu Panther menjadi buruan konsumen karena dikenal tangguh, namun tak banyak pedagang yang memiliki stok unitnya.

Sekadar diketahui, PT Isuzu Astra Motor Indonesia sebagai agen pemegang merek, hingga saat ini masih menjual Panther di diler-diler mereka. Banderolnya mulai dari Rp230 jutaan untuk tipe terendah.



Lantas bagaimana harga bekasnya? Di pasar mobil bekas, Panther masih banyak ditawarkan oleh pemiliknya. Tahun pembuatannya beragam, mulai dari era 90-an hingga yang baru dipakai 3-4 tahun.

Untuk kendaraan bekas Isuzu Panther keluaran tahun 1997, dari data yang dirangkum mobil ini bisa Anda beli dengan harga Rp45 juta hingga Rp55 juta.

Sedangkan, kendaraan yang keluaran tahun 2000 bisa didapatkan mulai harga Rp60 hingga Rp70 juta. Dan untuk Panther yang lebih muda lgi, ditawarkan mulai dari Rp100 jutaan. Harga tersebut disusun untuk wilayah Jakarta. Banderol tentu menyesuaikan dengan kondisi dan kelengkapan surat-surat.

Baca Juga: Kenapa Sih Isuzu Doyan Banget Bikin Mobil Diesel?

(Laporan: Pius Yosep Mali)

Berita Terkait
hitlog-analytic