Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Daihatsu Sebut Mobil Ini Enggak Bakal Laku di Indonesia

Logo Daihatsu
Sumber :

100kpj – PT Astra Daihatsu Motor atau ADM sebagai agen pemegang merek Daihatsu di Tanah Air memiliki lini produk yang terbilang lengkap. Akan tetapi, ada satu model yang di negara asalnya laris manis, namun tak dihadirkan ke pasar Indonesia. Model kendaraan yang dimaksud ialah kei-car atau mobil bertubuh mungil.

Di Jepang, pabrikan berlogo D tersebut merajai penjualan kei-car selama beberapa tahun terakhir. Bahkan secara keseluruhan, penyumbang terbesar dari penjualan Daihatsu di negeri Sakura berasal dari segmen tersebut.

“Orang Jepang sangat suka mobil kei-car,” ungkap Direktur Pemasaran ADM, Amelia Tjandra kepada pewarta di Jakarta, belum lama ini.

Tak bisa dipungkiri, Daihatsu memang menjadi salah satu pabrikan yang memiliki ragam pilihan kei-car terbanyak. Mulai dari Tanto, Awake, Hijet, Cast, Cocoa, Mira, Move, Copen, Canbus, dan lainnya.

Namun demikian, perbedaan karakteristik konsumen serta infrastruktur di Jepang dan Indonesia membuat Daihatsu urung menghadirkan unitnya ke Tanah Air.

Berita Terkait
hitlog-analytic