Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Pemesanan Membludak, Suzuki Bakal Produksi Jimny di Indonesia?

Suzuki Jimny.
Sumber :

“Sekarang memang tidak ada yang kami informaskan terkait produksi Jimny di luar Jepang. Tetapi karena jumlah pembelinya sangat banyak, maka akan kami pikirkan,” ujarnya di Jepang. 

Di luar Negeri Matahari Terbit, merek mobil berlogo S tersebut sudah memiliki pabrik dengan fasilitas yang mumpuni di dua negara, yakni India dan Indonesia. Bahkan di Tanah Air, pabrik mobil Suzuki sudah mampu membuat mesin K15B serta transmisinya.

Mesin dengan kode tersebut lah yang digunakan Jimny, sama dengan Ertiga atau pikap Carry. Kapasitas 1.500cc DOHC dengan sistem pengabutan injeksi, secara tenaga dan torsi tentu dibedakan untuk ketiga mobil tersebut, namun secara basik sama. 

Nagao enggan mengungkapkan negara mana yang akan membantu Suzuki produksi SUV legendarisnya tersebut. Namun Nagao meminta maaf kepada konsumen di beberapa negara termasuk Indonesia, yang menunggu lama untuk mendapatkan unitnya. 

“Kami sangat minta maaf karena membuat pelanggan menunggu lama untuk mendapatkan satu unit Jimny baru,” tuturnya.

(Laporan: Pius Mali/Viva.co.id/Jepang)

Berita Terkait
hitlog-analytic