Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Tarif Tol Jakarta-Cikampek dan Jalan Layang MBZ Naik per 9 Maret, Intip Rinciannya

Tol MBZ atau jalan layang Sheikh Mohammed Bin Zayed
Sumber :

100kpj –  Tarif tol Jakarta-Cikampek dan Jalan Layang Tol Mohamed Bin Zayed (MBZ) bakal ada penyesuaian per 9 Maret 2024. Kenaikan tarif ini disebut sebagai kompensasi dari penambahan lajur pada Tol Jakarta-Cikampek dan menyediakan fasilitas Emergency Parking Bay di Jalan Layang MBZ.

Kenaikan tarif ini berdasarkan Keputusan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Nomor: 250/KPTS/M/2024, mulai 9 Maret 2024 pukul 00.00 WIB. Penyesuaian tarif berlaku untuk Ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek dan Jalan Layang Mohamed Bin Zayed.

Vice President Corporate Secretary and Legal PT JTT Ria Marlinda Paallo mengungkapkan, penyesuaian tarif ini dibutuhkan untuk memastikan iklim investasi jalan tol yang kondusif dan menjaga kepercayaan investor dan pelaku pasar terhadap industri jalan tol yang prospektif di Indonesia.

“Serta menjamin level of service pengelola jalan tol tetap sesuai dengan Standar Pelayanan Minimum (SPM) jalan tol,” ujar di Jakarta, Rabu, 6 Maret 2024.

Ria menerangkan, upaya yang dilakukan dalam menjaga kelangsungan bisnis jalan tol. Guna terus meningkatkan pelayanan kepada pengguna jalan, PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) telah melakukan penambahan lajur pada Jalan Tol Jakarta-Cikampek dan menyediakan fasilitas Emergency Parking Bay di Jalan Layang MBZ.

Tol layang Jakarta-Cikampek.

"Kami terus melakukan upaya dalam pemenuhan Standar Pelayanan Minimal jalan tol, peningkatan kualitas jalan tol dan melakukan inovasi pelayanan jalan tol guna menjaga kelangsungan usaha yang berkelanjutan,“ katanya.

Berita Terkait
hitlog-analytic