Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Ini Mobil Daihatsu yang Paling Banyak Dibeli Orang RI, Bukan Xenia dan Terios

Daihatsu Xenia Limited Edition di GIIAS 2023
Sumber :

100kpj – Daihatsu selalu menempati posisi kedua dalam daftar merek mobil terlaris di Indonesia, di mana urutan pertama adalah Toyota. Begitupun tahun ini, tidak ada perubahan soal rangking merek berlogo D tersebut.

Sepanjang Januari-Oktober 2023 penjualan mobil Daihatsu lebih dari 164 ribu unit, atau meningkat 4,4 persen dibandingkan periode yang sama di 2022, di mana pada saat itu mobil yang terjual ke konsumen 157 ribu unit.

Test Drive Daihatsu Sigra baru

Dari angka tersebut, mobil Daihatsu yang paling banyak dibeli orang RI bukan Xenia, ataupun Terios, namun mobil di segmen LCGC (Low Cost Green Car) menjadi tulang punggung.

Mobil tersebut adalah Daihatsu Sigra yang berhasil terjual ke konsumen sebanyak 53.189 unit, atau berkontribusi 32,4 persen dari total penjualan ritel. Urutan kedua ada Gran Max pikap sebagai mobil niaga ringan.

Gran Max yang berfungsi sebagai mobil angkut barang tersebut penjualannya menapai 36.082 unit dalam periode tersebut, dengan menyumbang 22 persen. 

Sedangkan Terios sebagai Low SUV (Sport Utility Vehicle) andalannya ada di urutan ketiga dengan penjualan 21.385 unit, atau menyumang 13 persen.

Berita Terkait
hitlog-analytic