Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Di Tengah Isu Polusi Udara, Mitsubishi XForce Punya Fitur Ini

Mitsubishi XForce di Surabaya
Sumber :

100kpj - Kualitas udara di Jakarta belum juga membaik, menurut laman IQAir, Senin 25 September 2023, pukul 17:42 WIB, tingkat polusi udara di Ibu Kota menyentuh angka 127, atau masuk kategori tidak sehat bagi yang sensitif.

Sebelumnya menurut Indeks Standar Pencemaran Udara, Dinas Lingkungan Hidup, Minggu 24 September 2023, kualitas udara di Jakarta di angka 101-199 atau masuk kategori tidak sehat dengan partikel halus, PM 2,5.

Interior Mitsubishi XForce

Bukan hanya Jakarta, beberapa wilayah lain seperti Bodetabek, hingga kebakaran hutan di Sumatera, dan Kalimantan yang menjadi perhatian lantaran soal kualitas udaranya.

Untuk mendapatkan udara bersih, industri otomotif sudah menyematkan teknologi penyaring udara di dalam mobil sejak beberapa tahun lalu. Jika awalnya hanya tersedia di mobil kelas premium, kini mulai merambat ke segmen menengah.

Salah satunya di Mitsubishi XForce yang dibuat oleh Mitsubishi Motors di Bekasi, Jawa Barat. Sebelum isu udara menjadi sorotan, SUV yang resmi dijual, Agustus 2023 itu menggunakan AC dengan fitur NanoeX. Lalu apa fungsinya?

Director of Product Strategy Division PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia, Hikaru Mii mengatakan, fitur ini menjadi salah satu solusi mendapatkan udara sejuk di tengah polusi udara yang terus meningkat di wilayah perkotaan, khususnya di Jabodetabek.

Berita Terkait
hitlog-analytic