Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Ubahan Sedikit Harga Naik, Masih Banyak yang Beli Honda Brio Baru Hingga Inden

New Honda Brio RS
Sumber :

Secara fitur keamanan, Brio Satya atau RS hanya dilengkapi pengereman ABS, EBD, dua air bags di bagian depan, kalah lengkap dibandingkan Toyota Agya yang sudah memiliki vehicle stability control, paddle shift, dan lain-lain.

New Honda Brio Satya

Namun meski mobil perkotaan andalan Honda itu hanya minor change namun harganya turut naik, bahkan lebih mahal dari Agya. Lalu gimana penjualannya, apakah masih diminati?

Business Innovation and Sales & Marketing Director PT HPM, Yusak Billy mengatakan, secara total di Mei 2023 penjualan Brio mencapai 6.000-an unit yang terbagi dari model sebelumnya, dan facelift yang baru dirilis.

“Model baru pemesanan kemarin saya lihat sudah 4.000-an, yang lama waktu saat launching (Brio baru di Maret) masih ada 2.500 unit, per kemarin (30 Mei) sudah 2.000 unit, berarti paling sisa 500 unit lagi,” ujar Billy di Lombok, dikutip, Jumat 2 Juni 2023.

Tidak butuh waktu sampai satu bulan penuh, Brio dengan penambahan kosmetik tersebut dipesan 4.000 unit. Walaupun tidak semua konsumen bisa langsung menggunakannya, karena jumlah produksi tidak sesuai permintaan pasar.

“Deliverynya enggak sampai segitu lagi. Masih bermasalah produksinya, bulan ini di bawah 4.000 unit, alokasinya sekitar 3.900-an unit,” tuturnya.

Berita Terkait
hitlog-analytic