Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Beli Mitsubishi Xpander Cross Gak Pakai Nunggu Lama Mobilnya sampai Rumah

Mitsubishi New Xpander Cross di GIIAS Surabaya 2022
Sumber :

"Sekarang juga dealer sudah punya ready stock, jadi konsumen yang ingin memesan tidak perlu khawatir. Sekarang kita berusaha bikin secepat-cepatnya," lanjutnya.

Xpander Cross menjadi salah satu mobil jagoan Mitsubishi di Indonesia, di mana telah mendapat penyegaran pada tahun lalu. Ubahan dilakukan di bagian eksterior hingga bagian interior, dan fitur baru yang bisa memberikan pengalaman berkendara lebih baik.

Perombakan yang diterapkan di bagian dalam mobil seharga mulai dari Rp312 jutaan on the road DKI Jakarta itu meliputi panel instrumen delapan inci, wireless charging dan desain palang kemudi mirip dengan Pajero Sport.

Lalu pada fitur keselamatan, New Xpander Cross semakin lengkap dengan disematkannya sistem pengereman Active Yaw Control (AYC). Fitur itu meningkatkan performa menikung dengan menyesuaikan gaya pengereman pada roda depan untuk mengoptimalkan kestabilan kendaraan ketika bermanuver secara cepat atau dijalan yang licin.

Mitsubishi Xpander Cross

Saat menikung di permukaan jalan yang licin, AYC akan mengerem roda depan di bagian dalam tikungan, meminimalkan understeer dan memungkinkan kendaraan mengikuti garis yang lebih dekat dengan yang diinginkan pengemudi.

Bekerja sama dengan Anti-lock Braking System (ABS) dan Active Stability Control (ASC), sistem ini mendukung keselamatan, keamanan, dan kenyamanan berkendara di berbagai cuaca dan kondisi jalan.

Berita Terkait
hitlog-analytic