Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Toyota Luncurkan Mobil Pikap Bertenaga Buas di RI, Harga Lebih Mahal dari Fortuner

Toyota Hilux GR Sport meluncur di RI

100kpj – PT Toyota Astra Motor (TAM) akhirnya menjual Toyota Hilux GR Sport. Mobil kabin ganda degan gaya sporti tersebut sebelumnya sudah dipamerkan di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show, Agustus 2022.

Kehadiran Hilux baru generasi ke-8 itu menjadi produk ke-6 Toyota di Indonesia yang dibuat khusus oleh rumah modifikasi balap Gazoo Racing (GR). Namun yang membedakan, Hilux merupakan kategori mobil komersial.

Toyota Hilux meluncur di RI

Sehingga pembelinya perlu melakukan uji KIR layiknya mobil pengangkut barang. Uji kendaraan bermotor itu sebagai tanda layik digunakan di jalan raya. Sesuai Undang-Undang Nomor 22 tahun 2009 Pasal 53 ayat 1.

Wakil Presiden Direktur PT TAM, Henry Tanoto mengatakan, New Hilux GR Sport memiliki penampilan lebih sporti, dan tangguh, serta dilengkapi performa mesin yang lebih bertenaga, dan sensai berkendara sporti.

“Dilindungi oleh safety fitur yang lebih advance, dan lengkap, New Hilux GR Sport merupakan pilihan terbaik bagi para off-road-sportscar enthusiast,” ujar Henry dikutip dari keterangan resminya, Rabu 7 Desember 2022.

Mobil pengangkut barang edisi GR Sport itu dibekali mesin diesel empat silinder 1GD FTV berkapasitas 3.000cc. Tenaga yang disemburkan 204 PS di 3.000-4.000 rpm, dan torsi 500 Nm di 1.600-2.800 rpm dengan standar emisi Euro4.

Berita Terkait
hitlog-analytic