Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Harga Baterai Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid, Pembeli Wajib Tahu Buat Jaga-jaga

All New Toyota Kijang Innova Zenix

100kpj - Mobil hybrid menggabungkan mesin pembakaran dengan motor listrik untuk menggerakkan roda. Sumber kelistrikan yang dialirkan itu tentunya berasal dari baterai sebagai penyimpanan daya.

Maka jika baterai mengalami masalah, artinya tidak ada lagi listrik yang bisa diandalkan untuk menghidupkan dinamo agar roda bergerak dalam kecepatan, dan jarak tertentu.

Sistem kerja Kijang Innova Zenix Hybrid

Oleh sebab itu, peran baterai di dalam mobil hybrid tidak kalah penting dengan kendaraan pelahap seterum murni. Meskipun, masih ada enjin peminum bahan bakar yang menjadi ujung tombak untuk menggerakkan roda.

Memang bukan menjadi masalah utama, tapi PT Toyota Astra Motor memberikan garansi cukup panjang untuk baterai di All New Kijang Innova Zenix Hybrid. Cara itu dilakukan untuk meyakini konsumen bahwa komponen penyimpan energi listrik itu mumpuni.

Branch Manager diler Toyota Auto2000, Herry Darma mengatakan, pabrikan memberikan garansi panjang untuk baterai Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid, yaitu selama 8 tahun atau 160 ribu kilometer mana lebih dulu tercapai.

Namun jika terjadi masalah setelah masa garansi itu habis, jenama asal Jepang itu sudah mengantisipasinya dengan menjual baterainya saja. Lantas berapa harganya?

Berita Terkait
hitlog-analytic