Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Harga Rp400 Juta Pilih Wuling Almaz RS, Honda HR-V, atau Hyundai Creta

Wuling Almaz RS di IIMS 2022
Sumber :

100kpj – Mobil baru yang harganya nyaris Rp400 juta cukup banyak di Indonesia. Konsumen diberikan beragam pilihan dari beberapa merek, seperti jensi SUV (Sport Utility Vehicle).

Di kelas SUV ada Almaz RS yang merupakan mobil cerdas pertama di kelasnya. Untuk tipe 1.5T EX dilego Rp364,100 juta (Jakarta Special Price), dan 1.5T Pro seharga Rp399,200 juta untuk OTR Jakarta. Bahkan keduanya tidak sampai Rp 400 Juta.

All New Honda HR-V RS Turbo

Berkaca dari banderol tersebut, konsumen punya banyak pilihan di segmen tersebut misalnya Hyundai Creta Prime IVT dan Honda HR-V SE CVT. Dalam situs resmi keduanya, tipe tersebut dibanderol sekitar Rp 400 juta lebih sedikit.

Detailnya, untuk Hyundai Creta Prime IVT dipatok di harga Rp404,000,000, dan Honda HR-V SE CVT dibanderol Rp405,100,000. Harganya cukup bersentuhan dengan Almaz RS , lalu apa saja yang didapat?

Terkait teknologi, Almaz RS lebih unggul dibandingkan dua SUV tersebut. Secara konfigurasi, Hyundai Creta dapat menampung lima penumpang atau dua baris bangku.

Sedangkan Almaz RS khususnya tipe EX tujuh penumpang dengan bangku model tiga baris pada umumnya. Berbeda dengan Cortez yang memiliki captain seat di baris kedua.

Untuk sistem keamanan, SUV buatan brand berlogo lima berlian itu disematkan kamera 360 derajat yang bisa melihat kondisi di luar mobil secara utuh, elektronik stability control untuk mencegah ban selip saat bermanuver.

Selain itu ada hill hold control untuk menjaga mobil tidak merosot ketika melewati jalan menanjak, sistem pengereman didukung ABS, EBD, dan BA, serta emergency stop signal di mana lampu hazard akan hidup otomatis saat pengereman mendadak.

Hyundai Creta

Untuk sistem keamanan di Hyundai Creta dan Honda HR-V sama-sama memiliki enam airbags, dan vehicle stability control agar mobil tidak tergelincir saat bermanuver, hill start assist untuk mencegah mobil merosot di tanjakan, pengereman hanya ABS, dan EBD.

Tercatat ada tiga fitur unggulan di dalam SUV Wuling yang tidak dimiliki pesaingnya, yaitu ADAS (Advance Driver Assistance System), IoV (Internet of Vehicle), dan perintah suara atau WIND (Wuling Indonesia Command).

Di  dalam ADAS terdapat berderetan fitur canggih yang bisa membuat mobil berjalan sendiri seperti semi otonom, namun perlu pengawasan sopir. Mengingat level teknologi otonom di dalam SUV tersebut berbeda dengan Tesla.

“ADAS dalam Almaz RS itu membantu peran driver, jadi sama sekali tidak menggantikan pengemud. Tapi dengan teknologi ini, beban kerja pengemudi dikurangi,” ujar Product Planning Wuling Motors, Danang Wiratmoko.

Sedangkan dengan IoV pemilik bisa mengetahui informasi hanya melalui aplikasi di smartphone dengan jaringan internet. Bahkan pemilik bisa melakukan perintah jarak jauh, misalnya menghidupkan mesin, dan AC.

Lalu bisa juga membuka jendela, atau membuka kunci mobil pakai smartphone, dan menariknya ada pagar elektronik, atau geo fencing, maka saat mobil keluar dari radius yang ditentukan akan muncul informasi ke gadget.

Presiden Jokowi masuk ke dalam Wuling Almaz RS

Bukan hanya itu, hadirnya WIND di dalam Almaz RS juga mempermudah penggunanya ketika berkendara, cukup dengan perintah suara untuk membuka jendela, sunroof, memilih musik, mengatur suhu AC, dan lain-lain.

Di Hyundai Creta juga memiliki sistem konektivitas yang mengintegrasikan fitur di kendaraan dengan smartphone pemiliknya, yaitu Hyundai BlueLink.

Berita Terkait
hitlog-analytic