Toyota Fortuner dan Land Cruiser Baru Resmi Meluncur, Catat Harganya
 
			100kpj – Setelah menjadi bahan perbincangan selama sepekan terakhir, PT Toyota Astra Motor atau TAM akhirnya resmi meluncurkan dua produk baru andalannya, yakni New Fortuner dan All New Land Cruiser. Lantas, apa saja keunggulannya dan berapa harga jualnya?
Presiden Direktur TAM, Susumu Matsuda mengatakan, dua kendaraan berjenis SUV tersebut dihadirkan untuk memenuhi kebutuhan konsumen akan mobil tangguh dan juga sporty.
"Kedua mobil SUV ini memang dikembangkan untuk konsumen yang menginginkan SUV tangguh, sporty, dan memiliki tampilan yang keren," ujar Matsuda saat peluncuran produk, dikutip Kamis 13 Januari 2022.
Toyota Land Cruiser baru hadir melalui dua pilihan varian, yakni VX-R dan juga GR Sport. Kendaraan tersebut menggunakan platform terbaru pabrikan, yakni TNGA-F.
Perbedaan dua varian tersebut hanya terletak pada tampilan luar kendaraan saja, sementara jantung mekanisnya masih sama, yaitu mesin diesel berkapastias 3.300 cc dengan tenaga 304 dk dan torsi 700 Nm.
Sementara untuk Toyota Fortuner, kini pabrikan menghadirkan varian baru melalui mesin diesel 2.800cc dengan penggerak roda 4x2 dan 4x4. Selain itu, model tersebut juga mengadopsi teknologi baru, yakni 1GD yang diklaim lebih bertenaga.
Toyota Fortuner baru dengan mesin 2.800cc tersebut diklaim mampu menghasilkan tenaga sebesar 201,1 dk dan torsi puncak 499,1 Nm.
 
    Fenomena Mobil Kembar, Strategi Jitu Produsen Mobil Indonesia yang Menguntungkan Konsumen?
 
    Toyota Owners Club Gelar Jambore ke-13 yang Dihadiri 19 Komunitas
 
    10 Brand Mobil Paling Diburu Orang RI di Bulan Lalu, BYD Bikin Pusing Pemain Lama
 
    All New Hyundai Santa Fe Hybrid vs Honda CR-V e:HEV, Siapa yang Lebih Unggul
 
    Daftar Lengkap Harga Resmi Toyota Hilux Rangga, Termurah Rp188 Jutaan
 
    Mengukur Kemampuan Off-road Toyota Fortuner Baru Varian Termahal
 
    Toyota Starlet Baru Pakai Mesin 1.300cc Turbo, Harganya Cuma Segini
 
    Ini yang Bikin Toyota Galau Jual Fortuner Hybrid Diesel di Indonesia
 
    Daftar Harga Toyota Fortuner Baru, Naik Rp16 Jutaan Begini Ubahannya
 
    Toyota Fortuner Baru Meluncur di RI, Bisa Diperintah dari Jarak Jauh
 
			Mobil Listrik di IIMS 2025 Cuma Rp184 Juta! Ada yang Bisa Disewa Tanpa Beli, Tampilannya Gak Main-ma
 
			Wajib Tahu! Peran Penting Lubang pada Cakram Rem Motor untuk Keselamatan Berkendara
 
			Jalan Tol Jadi Alternatif Perjalanan Jauh, Ini yang Harus Diperhatikan Pengendara
 
			Komitmen Kenyamanan Pelanggan, PT Hyundai Motors Indonesia Perbaharui Software mobil
 
			 
        