Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Mencoba All New Honda BR-V Berjalan Sendiri Tanpa Kendali Sopir

Honda BR-V baru
Sumber :

100kpj – PT Honda Prospect Motor (HPM) resmi meluncurkan All New Honda BR-V pada September 2021, mobil yang menyasar segmen Low SUV (Sport Utility Vehicle) tersebut dibekali teknologi Honda Sensing untuk sistem keamanan. 

Di dalam Honda Sensing bersarang 6 fitur canggih. Yang pertama adalah RDM (Road Departure Mitigation System), fungsinya dapat membantu pengemudi ketika mendeteksi kendaraan keluar dari hgaris jalur, atau marka jalan.

Honda Sensing di All New Honda BR-V

Kedua ada ACC (Adaptive Cruise Control), untuk menjaga kestabilan kecepatan dan mengatur jarak di belakang kendaraan yang terdeteksi di depan. 

Selain itu ada AHB (Auto High-Beam) yang dapat diaktifkan saat kecepatan di atas 30 km per jam dengan posisi tuas lampu diputar dari off ke posisi auto. Secara intuitif lampu besar dan lampu normal akan menyala menyesuaikan situasi jalan.

Kemudian ada CMBS (Collision Mitigation Braking System) tugasnya dapat membantu pengemudi ketika kemungkinan terjadi benturan dengan kendaraan lain atau pejalan kaki dari bagian depan.

Yang terakhir adalah LKAS (Lane Keeping Assist System) agar mobil tetap berada di jalur dengan mendeteksi marka jalan di kiri atau kanan. Lantas seperti apa sensasi berkendara menggunakan Honda Sensing?

Berita Terkait
hitlog-analytic