Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Bongkar Alasan Insinyur Bikin Lubang Tangki Mobil di Kiri dan Kanan

Kenapa tangki mobil ada di kanan dan kiri
Sumber :

100kpj – Setiap brand mobil memiliki identitas masing-masing. Paling terlihat jelas adalah logo yang menjadi pembeda dari merek lain, biasanya dibuat berdasarkan filosofi dari perusahaan itu berdiri hingga visi misinya ke depan. 

Selain itu, perbedaan lain yang mencolok adalah desain dari mobil itu sendiri. Bahkan meski brand tersebut saling bekerjasama atau aliansi, namun produk-produk yang merek ciptakan dari satu platform memiliki bentuk berbeda.

Ilustrasi SPBU

Desain eksterior, interior, mesin dan fitur disesuaikan kebutuhan pasar hingga menjadi identitas dari brand tersebut. Sejumlah pertimbangan dilakukan para insinyur untuk keamanan, kekuatan produk, dan fungsi lainnya.

Secara garis besar, mobil yang masih mengandalkan mesin pembakaran tentu memerlukan tempat penampungan bahan bakar minyak, atau disebut tangki. Namun tidak semua posisi tangki pada setiap kendaraan dibuat sama.

Terutama akses pengisian BBM, lubang tangki mobil yang ada saat ini berada pada sisi kanan, atau kiri. Sehingga pemiliknya perlu menyesuaikan posisi ketika ingin melakukan pengisian di SPBU atau stasiun pengisian bahan bakar umur.

Merangkum dari sejumlah sumber, ternyata posisi lubang tangki mobil awalnya berada di bagian depan, atau belakang, bukan di kiri dan kanan. Pada era 1960-an, beberapa pabrikan mobil asal Eropa menggunakan desain tersebut.

Berita Terkait
hitlog-analytic