Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Toyota Pamer 3 Mobil Elektrifikasi Jagoannya di IEMS 2021

Toyota Hadir di Indonesia Electric Motor Show (IEMS) 2021
Sumber :

100kpj – PT Toyota-Astra Motor ikut tampil pada ajang Indonesia Electric Motor Show (IEMS) 2021 ada 24—26 November 2021. Dalam acara yang digelar oleh Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) ini, TAM memamerkan tiga mobil jagoannya.

TAM hadir dengan menampilkan 3 unit produk kendaraan elektrifikasi yaitu Lexus UX 300e, C+pod, dan PRIUS PHEV Bluebird. Susumu Matsuda, President Director PT Toyota-Astra Motor, mengaku sangat mendukung pemerintah dalam program elektrifikasi.

“Kami hadir di Indonesia Electric Motor Show (IEMS) 2021 sebagai wujud komitmen kami mendukung upaya Pemerintah dalam pengembangan teknologi kendaraan elektrifikasi dan mengurangi emisi CO2 di Indonesia secara berkelanjutan melalui penyediaan produk berbasis elektrifikasi dan ramah lingkungan,” ujar Susumu Matsuda saat pembukaan pameran IEMS 2021 di booth Toyota, Rabu 24 November 2021.

Toyota berupaya menghadirkan berbagai pilihan sarana mobilitas bagi masyarakat baik dari sisi produk, teknologi, maupun layanan, termasuk juga teknologi kendaraan ramah lingkungan. Tidak terkecuali Hybrid Electric Vehicle (HEV), Plug-In Hybrid Vehicle (PHEV), dan Battery Electric Vehicle (BEV).

Toyota Hadir di Indonesia Electric Motor Show (IEMS) 2021

Melalui studi berkelanjutan yang dilandasi semangat Kaizen, Toyota melakukan inovasi teknologi otomotif guna menyediakan berbagai pilihan sarana mobilitas sesuai kebutuhan pelanggan yang sangat luas dan ramah lingkungan. Selain mengadopsi teknologi-teknologi yang rendah emisi seperti, Electronic Fuel Injection (EFI), Variable Valve Timing-Intelligent (VVT-I), Dual VVT-I dan lainnya.

Sejalan dengan tren perkembangan teknologi, TAM juga telah menghadirkan kendaraan elektrifikasi berteknologi HEV, PHEV, hingga BEV melalui dua brand Toyota dan Lexus sehingga pelanggan dapat memilih teknologi mana yang sesuai dengan kebutuhannya.

Saat ini, Toyota memiliki 55 line-up kendaraan elektrifikasi secara global yang terdiri dari kendaraan berteknologi HEV, PHEV, BEV, maupun FCEV dengan total penjualan lebih dari 2 juta unit setiap tahunnya. Toyota secara global telah menjual lebih dari 18 juta unit kendaraan elektrifikasi hingga saat ini dan telah mengurangi total kumulatif emisi karbon sebesar 140 juta ton dalam waktu lebih dari 20 tahun.

Di Indonesia, TAM pertama kali menghadirkan kendaraan elektrifikasi HEV melalui Toyota Prius Hybrid pada 2009 dan Lexus LS600h pada 2010. Hingga saat ini, Toyota Indonesia telah memiliki 10 model kendaraan elektrifikasi mulai dari HEV, PHEV, serta BEV dimana secara total telah membukukan penjualan hampir 5.000 unit.

Kehadiran kendaraan HEV di Indonesia juga mendapat respon yang positif. Untuk Corolla Cross Hybrid misalnya, penjualan kendaraan elektrifikasi yang diluncurkan Toyota pada 2020 cukup positif. Dalam kurun waktu kurang dari 6 (enam) bulan sejak peluncuran resminya, Toyota berhasil memasarkan Corolla Cross HEV sebanyak 652 unit dan 1.070 unit selama 2021 atau meningkat 64% dibanding tahun sebelumnya.

Berita Terkait
hitlog-analytic