Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

All New Suzuki Ertiga Sport FF, Mobil yang AMIN untuk Keluarga

Suzuki Ertiga Sport FF. Foto: Farhan/100KPJ
Sumber :

100kpj – PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) turut meluncurkan jagoan terbarunya pada ajang GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021. Mobil itu adalah All New Ertiga Suzuki Sport FF yang cukup mencuri perhatian banyak pengunjung selama GIIAS.

Ertiga ini mendapatkan beberapa sentuhan dalam fiturnya, dan penampilan yang lebih premium dari edisi sebelumnya. Tercatat ada 13 perubahan, di antaranya 11 dari segi eksterior dan 2 perubahan dari segi interior.

Yulius Purwanto selaku Head of 4W Product Development PT SIS, pembaruan itu guna menunjang tampilan, kenyamanan berkendara dan kebutuhan keluarga Indonesia. Di mana, pengalaman berkendara jadi lebih AMIN.

“Perubahan ini dilakukan untuk memberikan pengalaman berkendara yang AMIN, yaitu Aman bagi keluarga, memberikan kesan Mewah, Irit bahan bakar, dan Nyaman bagi keluarga," ujar Yulius saat jumpa pers di GIIAS, Jumat 12 November 2021.

Suzuki Ertiga Sport FF. Foto: Farhan/100KPJ

"Perubahan pada eksterior juga untuk memberikan kesan yang lebih sporty dan modern. Kami harap pembaruan pada All New Ertiga Suzuki Sport FF ini menambah nilai perjalanan bagi konsumen dan keluarga karena memiliki tampilan yang premium dan mewah dengan tambahan aksesoris original yang didesain khusus untuk All New Ertiga Suzuki Sport FF,” tambahnya.

All New Ertiga Suzuki Sport FF menggunakan platform Heartect yang ringan namun kokoh dan mesin K15B berkapasitas 1.462 cc yang menghasilkan daya 104,7 PS pada putaran 6.000 rpm, serta torsi maksimal 138 Nm pada putaran 4.400 rpmm.

Mobil ini memiliki dimensi 4.470 mm x 1.735 mm x 1.690 mm, jarak sumbu roda 2.740 mm, dan ground clearence 180 mm. Perpaduan semua keunggulan tersebut membuatnya lebih responsif dan irit bahan bakar.

Suzuki Indonesia memproduksi All New Suzuki Ertiga Sport FF ini terbatas hanya 125 unit saja. Dihadirkan dalam 2 tipe, yaitu manual (MT) dan otomatis (AT) dengan satu pilihan warna, yaitu White & Black (two tone color).

All New Ertiga Suzuki Sport FF dengan transmisi manual (MT) dibanderol dengan harga Rp258.350.000, dan untuk transmisi otomatis (AT) dibanderol dengan harga Rp268.150.000 (OTR Jakarta).

Komponen Modifikasi

Bagi Anda pemilik Suzuki Ertiga yang lawas, atau tak kebagian unit All New Ertiga Suzuki Sport FF, tak perlu cemas. Sebab, bisa menggunakan komponen modifikasi yang sudah disediakan oleh SIS di berbagai diler mereka.

Meski begitu, Suzuki menyatakan Sport FF tetap akan menjadi mobil yang eksklusif. Seperti yang disampaikan oleh Sukma Dewi selaku 4W Sales Asst to Dept Head PT SIS di GIIAS 2021, beberapa waktu lalu.

"Walaupun komponen modifikasinya dijual, tetapi hal tersebut tidak akan mengurangi nilai eksklusivitas. Sebab komponen modifikasi yang dijual hanya berupa e-Mirror, emblem, jok kulit, dan body stripenya saja,” kata Sukma Dewi.

Suzuki Ertiga Edisi Spesial yang hadir di GIIAS

Satu ciri khas milik Ertiga Sport FF adalah penggunaan cat two tone dengan atap hitam. Sedangkan untuk konsumen yang ingin menyerupai varian Sport FF tidak akan bisa menggunakan dua warna pilihan dengan atap hitam. Part modifikasi tersebut diakui juga dijual secara resmi di seluruh jaringan diler.

“Kami juga menyediakan parts modifikasi lewat Suzuki Genuine Accesories kami. Parts tersebut pun bisa didapatkan di seluruh diler yang ada di Indonesia,” ujarnya.

Varian Sport FF juga memiliki part modifikasi sendiri sebagai tambahan yang bisa dipilih konsumen. Harganya untuk memodifikasi tersebut seharga Rp15 juta, dan jika mau dicat tambah Rp2 juta.

Sedangkan pemilik Suzuki Ertiga versi standard maupun versi Suzuki Sport bisa memasang 12 aksesoris yang tersedia. Jumlah biaya yang harus dikeluarkan pun lebih mahal dibandingkan dengan harga part modifikasi Sport FF.

“Secara total untuk Suzuki Ertiga dan Ertiga Sport yang mau di upgrade menjadi menyerupai Sport FF ada 12 aksesoris. Konsumen bisa memasang aksesoris tersebut seharga Rp23 jutaan di diler resmi kami,” paparnya.

Perubahan di All New Ertiga Sport FF

Suzuki Ertiga Edisi Spesial yang hadir di GIIAS

1. Front Grille Color
Mengubah front grille color yang sebelumnya berwarna silver, kini diubah menjadi warna hitam pada sisi atas dan bawah yang membuat tampilan lebih sporty.
2. Front Diffuser Black Color with Red Accent Color
Menambahkan aksen merah pada front diffuser untuk memperlihatkan kesan lebih modern dan stylish.
3. Front Under Spoiler List Black Color
Untuk menambahkan kesan yang lebih sporty, Suzuki menambahkan list black color pada bagian depan untuk melengkapi tampilan terbarunya.
4. Bold Two-Tone Color
All New Ertiga Suzuki Sport FF hadir pertama kalinya dengan satu pilihan warna two-tone yaitu White & Black. Perpaduan warna bodi mobil putih dengan atap mobil berwarna hitam memberikan kesan yang juga lebih sporty.
5. Outside Mirror Black Color with Red Color Decal
Suzuki juga menghadirkan warna spion yang berbeda dari bodi mobil, menggunakan warna hitam dengan penambahan aksen merah yang semakin membuat tampilan menjadi modern.
6. Side Body Black Decal
Dilengkapi dengan sticker berwarna hitam untuk lebih menonjolkan kesan sporty dan modern pada mobil ini.
7. Side Under Black Color with Red Accent Color
Selain menambahkan side body black decal, Suzuki memadukan warna hitam dan list merah pada sisi samping bagian bawah untuk membuat tampilan All New Ertiga Suzuki Sport FF tidak hanya sporty, tapi juga atraktif dan berani.
8. Rear Upper Spoiler Black Color
Selain perubahan pada sisi samping mobil, terdapat juga pembaruan pada sisi belakang mobil. Spoiler pada sisi belakang bagian atas yang berwarna hitam sangat menunjang tampilan sporty secara keseluruhan.
9. Moulding Back Door Garnish Red Color
Bukaan pintu bagasi pada All New Ertiga Suzuki Sport FF diberikan garnish merah untuk memberikan tampilan yang lebih modern.
10. Rear Diffuser Black Color with Red Accent Color
Bagian Rear Diffuser diberikan warna hitam dengan aksen berwarna merah untuk melengkapi tampilan belakang yang memberikan kesan atraktif dan berani.
11. Black Decal on Rear Bumper
Pada bagian Rear Bumper terdapat penyegaran dengan adanya perpaduan warna hitam yang memanjang yang juga menambah kesan lebih sporty pada mobil ini.
12. Red Stitch Leather Look Seat
Selain pada bagian eksterior mobil, Suzuki juga menambahkan pembaruan pada bagian interior. Yang pertama adalah bagian kursi yang dipertegas dengan aksen jahitan berwarna merah sehingga memberikan tampilan interior All New Ertiga Suzuki Sport FF lebih sporty dan nyaman saat dikendarai.
13. E-Mirror
Kemudian Suzuki menambahkan fitur E-Mirror yang pertama di kelasnya. Fitur canggih ini merupakan spion yang dapat merekam kejadian yang ada di depan maupun di belakang serta berfungsi memperlihatkan kondisi belakang mobil saat berkendara tanpa terhalang penumpang pada baris ke-2 atau ke-3 sehingga memberikan pengalaman berkendara yang lebih nyaman.
Berita Terkait
hitlog-analytic