Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Mini Cooper Edisi Balap Reli Hadir di RI Cuma 10 Unit, Segini Harganya

Mini Cooper Paddy Hopkirk cuma 10 di Indonesia
Sumber :

100kpj – Mini Cooper merupakan brand mobil yang kerap menghadirkan edisi spesial. Kali ini, jenama asal Inggris itu merilis Mini Paddy Hopkirk Edition untuk pasar global, dan Indonesia menjadi salah satu negara yang mendapatkan unit tersebut.

Paddy Hopkirk merupakan nama pembalap asal Irlandia Utara yang meraih kemenangan di ajang Reli Monte Carlo pada 1964. Pembalap bernomor 37 itu menggunakan Mini Cooper S klasik saat berkompetisi pada 57 tahun lalu.  

Mini Cooper Paddy Hopkirk cuma 10 di Indonesia

Communications Director BMW Group Indonesia, Jodie O’tania mengatakan, mengulang semangat kemenangan Patrick Paddy Hopkrik di reli Monte Carlo, Mini menghadirkan edisi spesial dengan jumlah unit yang sangat terbatas. 

“Mini Paddy Hopkirk Edition hadir dalam varian berbasis Mini 5 Door Cooper S, lengkap dengan fitur desain yang ekslusif, dan unit. Mini edisi khusus ini hanya tersedia untuk 10 fans Mini di Indonesia,” ujarnya mengutip keterangan resmi, Sabtu 26 Juni 2021.

Yang menjadi pembeda dari mobil edisi spesial tersebut adalah warna bodi, hingga beberapa aksen di eksterior, atau interior. Soal fitur-fitur keamanan, atau keselamatan masih serupa dengan Mini Cooper S lima pintu edisi standar.

Head of Mini Asia Kidd Yam mengatakan, salah satu pengingat terhadap mobil Hopkirk di Mini klasik adalah nomor start 37 yang menempel pada pintu pengemudi, dan penumpang. Dikombinasikan warna bodi Chilli Red, dan atap putih.

Berita Terkait
hitlog-analytic