Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

IIMS Virtual 2021 Resmi Digelar: Upaya Bangkitkan Industri Otomotif

IIMS.
Sumber :

100kpj – Pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) yang digelar secara virtual resmi digelar mulai hari ini, Kamis 18 Februari 2021. Pameran ini pun diharapkan bisa bangkitkan industri otomotif di Tanah Air.

Pameran otomotif yang absen di 2020 karena pandemi covid-19 memaksa untuk melakukan inovasi baru. Maka itu, IIMS tahun ini menghadirkan hibrida, yang mana bisa diakses di mana dan kapan saja.

“Jadi pameran online yang dapat diakses di mana saja dibuka hari ini, serta pameran offline dengan menerapkan protokol kesehatan di JIExpo Kemayoran, Jakarta pada 18-28 Maret 2021,” ujar Hendra Noor Saleh, Presiden Direktur Dyandra Promosindo dalam jumpa pers virtual.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, dalam kesempatan yang sama berharap IIMS 2021 bisa bangkitakan perekonomian lagi. Sebab, industri otomotif cukup memberikan kontribusi yang besar.

Airlangga Hartarto

“Saya berharap IIMS dapat menjadi wadah untuk mendukung industri otomotif segera bangkit dan memberi semangat pemulihan ekonomi nasional,” kata Airlangga dalam sambutannya.

Hal senada juga disampaikan oleh Agus Gumiwang Kartasamita, Menteri Perindustrian. Dia menilai dengan adanya IIMS 2021 diharapkan mampu meningkatkan kembali daya beli masyarakat di masa seperti.

“Industri otomotif merupakan salah satu sektor andalan yang memiliki kontribusi sangat besar terhadap perekonomian nasional,” kata Agus dalam kesempatan yang sama.

“Saat ini ada 22 industri kendaraan bermotor roda empat atau lebih yang ada di Indonesia dengan nilai investasi sebesar Rp100 triliun untuk kapasitas produksi sebesar 2,35 juta unit per tahun dan menyerap tenaga kerja langsung sebesar 38.039 orang,” paparnya.

Sedangkan untuk sektor kendaraan roda dua dan tiga terdapat 26 perusahaan dengan nilai investasi Rp10,05 triliun. Di mana, kapasitas produksi sebesar 9,53 juta unit per tahun, dan menyerap tenaga kerja hampir 32 ribu orang.

Bagi Anda yang ingin mengunjungi IIMS 2021 bisa berselancar di www.indonesianmotorshow.com. Acara ini akan digelar hingga akhir bulan Februari 2021.

Berita Terkait
hitlog-analytic