Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Wow, Ini Isi Garasi Gubernur Banten yang Tunggu Vaksin Selain Sinovac

Gubernur Banten
Sumber :

100kpjGubernur Banten, Wahidin Halim menyatakan tidak bisa ikut serta dalam kegiatan penyuntikan vaksin corona Sinovac yang digelar secara serentak di Pendopo Bupati Tanegrang, Kota Tangerang, Kamis 14 Januari 2021.

Hal itu terjadi karena umur dari Gubernur Wahidin tidak memenuhi persyaratan untuk mendapatkan vaksin Sinovac yang membatasi usia. Oleh karena itu dia mengharapkan vaksin COVID-19 lainnya yang diizinkan buat usia lanjut.

"Umur saya 66, sementara batas umur dari sinovac itu 60 tahun. Kalau ditanya siap, tentu saya siap, karena ini termasuk bela negara untuk memutus mata rantai penularan COVID-19," kata Wahidin. 

Lalu, dia juga menyatakan siap menunggu tahap vaksinasi selanjutnya yang menggunakan vaksin jenis lain. "Kalau nanti sudah keluar aturan dari jenis vaksin lain dan aturannya di atas 60 tahun bisa vaksin COVID-19, ya saya siap," ujarnya.

Gubernur Banten

Hal tersebut membuat Wahidin Halim menjadi sorotan publik tak terkecuali koleksi mobil yang dimilikinya, pasalnya menurut Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) Wahidin memiliki koleksi mobil empat unit mobil dengan total senilai Rp860 juta.

Dari empat koleksi mobilnya, Wahidin memiliki mobil yang umurnya sudah tidak muda lagi, mobil tersebut adalah Toyota Corolla tahun 1995 yang harga pasarannya sekitar Rp65 juta.

Berita Terkait
hitlog-analytic