Home Motor Mobil Klub & Modif Sirkuit Tips & Trik Indeks

Keseruan Geng Tril Tua Indonesia Dalam Arisan Tril Tua di Dieng

Geng Tril Tua Indonesia Dalam Arisan Tril Tua di Dieng
Sumber :

100kpj – Arisan Tril Tua (ATT) yang digagas oleh Geng Tril Tua Indonesia akhirnya terlaksana kembali usai absen tiga tahun. ATT yang keenam ini berlangsung di kawasan Dieng Bosweisen, Dieng, Wonosobo, Jawa Tengah.

Ajang yang biasanya disebut sebagai “Lebaran-nya Tril Tua” ini dilaksanakan pada 19-20 Maret 2022 dengan melibatkan 3 chapter sebagai panitia penyelenggaranya. Yakni, Geng Tril Tua Wonosobo, Geng Tril Tua Ngapak Raya, serta Gunung Prau Vintage Enduro.

Dukungan lain datang dari 75 Garage Jepara yang menjadi sponsor utama, serta dukungan dari seluruh lapisan Geng Tril Tua Indonesia. Dipilihnya Dieng sendiri sudah diumumkan sejak 2018, saat Arisan Tril Tua 5 yang berlangsung di Parang Gombong, Jatiluhur, Jawa Barat.

Geng Tril Tua Indonesia Dalam Arisan Tril Tua di Dieng

Akan tetapi baru bisa terlaksana di tahun ini, karena sebelumnya terkendala beberapa hal seperti Covid 19. Maka itu, di ATT Vol. 6 Dieng ini, masyarakat pencinta tril tua se-Indonesia bisa kembali hore bersama.

Dari 1.100 jumlah peserta yang teregistrasi, Arisan Tril Tua Vol. 6 ini juga dihadiri oleh 4000-an pengunjung, terdiri dari berbagai chapter Geng Tril Tua, tamu undangan dari beberapa komunitas motor dan mobil di Jawa Tengah, juga masyarakat sekitar lokasi.

Hampir seluruh chapter Geng Tril Tua Indonesia mengirimkan perwakilannya, selain chapter GTT yang ada di Pulau Jawa, ATT Vol. 6 Dieng dihadiri juga oleh perwakilan chapter dari Sumatera Barat, Jambi, Lampung, Bali, Lombok, Kalimantan, Sulawesi Selatan, serta Papua.

Tak cuma senang-senang, dalam ATT Vol.6 ini juga ada kegiatan bakti sosial. Lalu mengikuti serunya Fun Trip mengelilingi jalur landscape Dieng yang syahdu dan menantang, bercengkrama dan mempererat silaturahmi masyarakat tril tua dari berbagai chapter Geng Tril Tua.

“Alhamdulillah ATT 6 dapat terlaksana dengan lancar di dataran tinggi Dieng. Sedikit berbeda dengan ATT sebelumnya, ATT kali ini melibatkan tiga chapter, GTT Wonosobo, GTT Ngapak Raya, dan Gunung Prau Vintage Enduro (GPVE), lalu kita juga bekerja sama dengan pihak Dieng Bosweisen, dan melibatkan warga sekitar. Pada ATT 6 ini, Alhamdulillah kita juga mampu mengadakan Bakti Sosial untuk turut serta membaktikan diri kepada masyarakat sekitar,” ujar Ricky Manggala, Presiden Geng Tril Tua Indonesia.

Geng Tril Tua Indonesia Dalam Arisan Tril Tua di Dieng

Seperti diketahui, Geng Tril Tua Indonesia merupakan sebuah forum pencinta tril tua terbesar di Indonesia yang tumbuh dan besar melalui platform Facebook Group. Sejak pertama kali didirikan oleh Ricky Manggala di jejaring Facebook pada 22 April 2014, Geng Tril Tua langsung mendapat perhatian masyarakat penggemar tril tua di Indonesia.

Bahkan saat ini, anggota group-nya telah mencapai 65 ribu, dan diikuti oleh pencita tril tua dari berbagai pelosok negeri, tidak hanya dari Indonesia, tetapi juga dari Australia, Amerika Serikat, Columbia, Prancis, Thailand, Philipine, Malaysia, serta beberapa negara lainnya.

Kehadiran GTT menjadi Payung bagi individu maupun Komunitas-komunitas pencinta Tril Tua yang semakin tumbuh, mulai dari tingkat Kecamatan, Kabupaten, Kotamadya, Provinsi, hingga mancanegara. Saat ini, tercatat ada 36 chapter Geng Tril Tua, dan 20-an komunitas Tril Tua (vintage enduro) yang berafiliasi dengan Geng Tril Tua Indonesia.

Berita Terkait
hitlog-analytic