- Buka kemasan kampas ganda Yamaha NMAX yang baru (satu set).
- Pasang kembali karet ke dudukannya (jika masih bagus dan empuk).
Pasang Kampas Ganda NMAX:
- Oleskan sedikit grease pada as kampas ganda agar pergerakannya licin.
- Pasang kampas ganda NMAX satu per satu ke dudukannya. Tekan perlahan hingga masuk.
- Pasang kembali tiga per sentri. Pastikan semua per masuk sempurna ke lubangnya.
- Pasang kembali plat pengunci. Ketuk perlahan agar masuk ke dudukannya.
- Terakhir, pasang kancing (klip) pengunci menggunakan tang, pastikan sisi yang tajam berada di luar agar mengunci kuat.
Rakit Kembali ke Pulley:
- Pasang kembali per pada pulley belakang. Tekan pulley hingga kampas ganda bisa masuk.
- Pasang mur pengunci kampas ganda.
- Pastikan mur masuk ke drat dengan benar sebelum dikencangkan untuk mencegah slek drat.
- Kencangkan mur hingga rapat.
Dengan mengganti kampas ganda standar Vario 125 LED dengan milik NMAX, masalah geredek saat akselerasi akan hilang dan kamu bisa merasakan tarikan motor yang jauh lebih responsif dan bertenaga. Selamat mencoba!*