Saat membuka cover komstir, Honda Genio ini memiliki baut belakang cover 4 pcs plus baut cacing. 2 pcs klip plastik di bagian depan bawah dan 2 pcs baut 10 dudukan plat.
Tiap motor memiliki karakter yang berbeda-beda cara membuka covernya. Untuk Genio sendiri buka cover dari depan dengan menarik secara perlahan.
Komstir mulai disetel dengan memutar mur bagian bawah ke kanan, artinya komstir jadi lebih kencang. Memutar mur dibantu dengan obeng, digeser sekitar 1 cm.
Sedangkan mur bagian atas digeser ke kiri sedikit.
Dicoba langsung pergerakan komstir setiap 1 cm pergerakan mur.
Stang jangan terasa bergerak, kemudian dicoba (motor bagian depan dipantulkan), apakah stang terasa bebas atau tidak, lalu dicoba dengan dibelokkan kanan dan kiri.
Keausan komstir terasa, terutama ketika roda depan terpentok.