100KPJ

Cederanya Belum Sembuh, Marquez Malah Komentari Titel Juara Joan Mir

Share :

100kpj – Cidera lengan kanan yang dialami oleh Marc Marquez ketika balapan di motoGP pada seri pertama konon kondisinya belum juga membaik, bahkan ternyata kondisinya lebih buruk dari dugaan sebelumnya. 

Setelah melalui proses pencangkokkan tulang di Rumah Sakit Ruber Internacional, Madrid, pekan lalu. Kini, Marquez diberitakan mengalami infeksi yang membuatnya harus istirahat lebih lama.

Kabarnya, infeksi tersebut membuat Marquez menginap lebih lama di rumah sakit untuk menjalani pengobatan antibiotik khusus. Bahkan, ahli trauma dan direktur medis dari klinik IQtra Medicina Avanzada Madrid, Angel Villamor mengatakan, infeksi yang dialami The Baby Alien tepat berada di tulang. Sehingga, pemulihannya bakal bertambah panjang.

Ketika cideranya yang masih belum sembuh, justru Marc Marquez malah memberikan komentar pribadinya terhadap titel juara dunia MotoGP musim 2020, yang berhasil diraih oleh Joan Mir.

Seperti dilansir dari Motorsport, Marc Marquez menilai bahwa Joan Mir berhasil meraih juara dunia, karena dirinya menjadi pembalap yang paling konsisten di MotoGP musim 2020. 

Sehingga menurut Marquez, walaupun Mir hanya berhasil meraih podium pertama satu kali, namun dirinya berhasil naik podium sebanyak tujuh kali.

Di mana perolehan podium paling banyak bagi pembalap MotoGP musim 2020 ini. Selain itu, posisi finish yang baik ketika melakukan balapan untuk menentukan juara dunia, sehingga akhirnya dia berhasil mengakhiri masa penantian 20 tahun untuk Suzuki.

"Musim 2020 itu musim dimana konsisten jadi kunci keberhasilan, Mir akhirnya meraih gelar juara. Keberhasilan yang luar biasa memang bagi Mir apalagi baru dua musim balapan di MotoGP," beber Marquez.

Namun Mir harus sadar bahwa musim depan persaingannya juga berat, karena Mir harus mempertahankan gelar tersebut. Marquez bilang terlepas siapa pun yang akan menjadi lawan terberatnya, tentu Mir harus berjuang untuk mempertahankan gelar juara dunia.

"Musim depan kondisi motor semuanya akan sama, tentu dia akan berusaha untuk mempertahankan mahkota juara, karena dia juga punya bakat untuk itu, tapi saya akan selalu mencoba untuk merebut gelar dari Joan Mir," pungkas Marquez.

Baca juga: Honda Dituding Sengaja Tutupi Kondisi Marquez, Aslinya Lebih Parah?

Share :
Berita Terkait