100kpj – Komika Bintang Emon mendadak viral setelah mengkiritik kasus penyiraman Penyidik Senior Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan. Atas kritikan tersebut Bintang Emon diserang warganet, dan dituduh memakai narkoba.
Baru-baru ini, pelawak tunggal dengan nama lain Gusti Bintang itu membuktikan kepada netizen, bahwa dirinya tidak menyentuh barang haram tersebut. Salah satunya mengunggah hasil test urine dari rumah sakit di Instagaram pribadinya.
Baca Juga:
Coast Guard China si Monster Laut yang Kerap Muncul di Laut Natuna
Kekuatan Tesla Cybertruck yang Banyak Dipesan Orang Tajir Indonesia
Penyiraman Novel Dinilai Tak Sengaja, Pengacara: Motor Terdakwa Oleng
“Kalau nanti ada berita ditangkap karena narkoboy, lucu juga sih. Bintangemon engatif narkoba, positif kentang mustofa,” tulis statusnya.
Kini pria dengan nama asli Gusti Muhammad Abdurrahman Bintang Mahaputra itu menjadi sorotan, tak terkecuali soal kehidupan sehari-harinya. Bicara soal hobi, ternyata diam-diam Bintang Emon ingin sekali mengetahui lebih detil soal sepeda motor.
“Enggak sih (bukan anak motor), tapi pengen. Karena gue lihat yang ngerti motor kayanya sebagian syarat menjadi laki-laki sudah terpenuhi. Ada beberapa motor gue pengen,” ujarnya dikutip 100KPJ dari Youtube Barry Williem.
Saat ditanyakan soal motor yang pertama kali ditunggangi, pria kelahiran 1996 itu juga enggak bisa menjawab jenis atau tipenya. Menurutnya motor milik ayahnya itu adalah buatan China, dan sekilas desainnya mirip dengan Honda Supra X.
“Motor China, pokoknya di mesin tulisannya mocin. Nah iya betul-betul (bentuk bodinya kaya Supra). Gue nyobain itu pertama, punya bokap gue,” katanya.
Pelawak tunggal yang pernah mengenyam pendidikan di pesantren Gontor itu menyebut, bahwa sejak sekolah menegah pertama dirinya sudah bisa menunggangi motor. Namun ada suatu insiden saat ingin melewati tanjakan menggunakan mocin tersebut.
“SMP sudah mulai bawa sendiri. Dari gudang bapak gue, depan langsung tanjakan tinggi, ternyata ngontrolnya susah banget mocin. Pas mau nanjak ada anak kecil, motor meniban anak itu tapi enggak apa-apa,” katanya.
Sebagai informasi, era 1990-an sampai tahun 2000 Supra X menjadi salah satu produk terlaris di Tanah Air. Motor jenis bebek tersebut menawarkan beberapa varian dengan mesin 110cc, hingga Honda selalu membuat generasi terbarunya.
Mengingat penjualannya yang moncer, maka jenama asal Tiongkok sebagai pendatang baru mencoba peruntungannya. Tercatat ada 5 mocin yang dijual di Tanah Air dengan bentuk mirip Supra X, yaitu Jialing JL 110-7, Jialing Target Max, Millenium X, dan Jincheng JC 110.