100KPJ

Pakai Turbocharger, Segini Konsumsi Bahan Bakar Mobil China Ini

Share :

100kpj – Dahulu, mobil dengan menggunakan turbocharger biasanya digunakan untuk kepentingan balap. Namun seiring perkembangan zaman kini beberapa tipe mobil, truk maupun mobil diesel sudah disematkan turbo pada mesinnya. 

Seiring dengan perkembangan teknologi, penggunaan turbocharger dirasa semakin bermanfaat bagi para pengguna kendaraan. Selain hemat bahan bakar, gas buang dari hasil pembakaran yang sempurna dinilai lebih ramah lingkungan, dan tentu saja berkat penggunaan turbocharger pemilik mobil tidak perlu takut mobilnya tidak bertenaga. 

Apalagi di era modern ini kendaraan yang gesit dan bertenaga sangat diperlukan, ditambah ekonomis dengan bahan bakar yang bersahabat dengan isi dompet. Seperti DFSK Glory 560 yang diklai cocok untuk berpetualan kaum urban menyusuri kegiatan perkotaan untuk kegiatan sehari-hari.

Pasalnya mobil asal China ini memboyong mesin berteknologi Turbocharged 1.5L bertenaga 150 PS @ 5.600 rpm dan torsinya 230 Nm @ 1800-4000 yang disalurkan melalui transmisi 6-percepatan manual atau Continuously Variable Transmission (CVT). Kombinasi tenaga yang berlimpah dan transmisi canggih yang ditawarkan akan membuat saluran tenaga ke roda semakin efisien dan nyaman untuk dikendarai di berbagai kondisi jalanan di perkotaan.

Selain itu, teknologi turbocharged yang ditawarkan di DFSK Glory 560 akan meningkatkan tenaga dan efisiensi bahan bakar dari mesin yang digunakan. Meski tergolong mesin yang ditawarkan berkubikasi 1.5L, namun tenaga serta sensasi berkendara yang ditawarkan layaknya mesin 2.0L, dan konsumsi bahan bakarnya tetap seperti mesin 1.5L.

"Teknologi turbocharged yang digunakan di DFSK Glory 560 bukan sekadar untuk meningkatkan performa mesin layaknya mobil balap. Komponen ini kini ditransformasikan untuk mengoptimalisasikan tenaga, sehingga sangat cocok untuk digunakan kaum urban di area perkotaan dengan karakteristik jalanan stop n go," jelas Technical Training & Service Manager PT Sokonindo Automobile, Sugiarto.

Kemudian soal efisiensi bahan bakar juga tidak perlu diragukan karena sudah dilakukan uji coba oleh Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT). Hasilnya untuk DFSK Glory 560 yang melakukan pengujian dengan metode ECE101 bisa mencapai 1:12,66 liter/km. Angka ini terbilang cukup baik mengingat tenaga yang ditawarkan berlimpah namun tetap mengedepankan efisiensi bahan bakar.

Baca juga: Besok Meluncur di RI, Ternyata Cuma Segini Biaya Perawatan Ignis Baru

Share :
Berita Terkait